
null | views : 26
Kenapa “All I Want for Christmas Is You” Selalu Trending Tiap Tahun?
Tiap masuk bulan Desember, ada satu hal yang jadi ciri khas dari tahun ke tahun. Playlist mulai dipenuhi lagu Natal, public space mendadak penuh ornamen merah-hijau, dan suara Mariah Carey tiba-tiba muncul di mana-mana. Yup, All I Want for Christmas Is You resmi pasti akan diputar lagi.
Lagu ini selalu balik ke tangga lagu, trending di Spotify, dipakai di TikTok, dan jadi background suara di banyak tempat. Padahal kalau dipikir-pikir, lagunya udah tua banget. Rilis tahun 1994, tapi tiap tahun tetap relevan.
Nah, kenapa lagu ini bisa punya umur sepanjang itu? Jawabannya bukan cuma satu, tapi gabungan dari banyak hal yang bikin lagu ini susah banget dilupain.
.jpg&w=3840&q=75)
1. Bikin Nostalgia
Lagu ini udah nemenin banyak orang dari kecil. Entah itu diputar di TV, radio, atau mall tiap musim natal, makanya All I Want for Christmas Is You jadi soundtrack masa lalu buat banyak orang.
Setiap kali lagunya diputar, bukan cuma musiknya yang kedengeran, tapi juga kenangannya. Bisa tentang kumpul keluarga, libur panjang, atau momen sederhana tapi hangat di akhir tahun.
2. Medsos Buat Lagu Lama Terasa Baru
Selain diputar di dunia nyata, dia juga viral tiap tahun di TikTok, Instagram, dan Twitter/X. Kontennya pun macem-macem, dari yang lucu sampai yang estetik.
Media sosial bikin lagu ini terus diomongin. Jadi meskipun lagunya lama, pembahasannya selalu fresh dan mengikuti cara orang bersenang-senang zaman sekarang.
3. Emang Udah Jadi Tradisi dari Tahun ke Tahun
Lagu ini udah jadi tradisi tahunan yang muncul tiap Desember, lalu “menghilang” lagi setelah Natal selesai. Lucunya, banyak orang bilang bosan, tapi tetap hafal liriknya. Tetap ikut nyanyi. Tetap masuk playlist. Kayak ritual yang dijalanin tanpa sadar.
Selama Natal masih dirayakan dan orang masih suka nostalgia, lagu ini kemungkinan besar bakal terus trending. Entah mau ngaku atau ga, lagu ini udah jadi bagian dari Desember kita semua.
Pada akhirnya, All I Want for Christmas Is You bukan sekadar lagu lama yang diputar ulang tiap tahun. Lagu ini hidup karena punya momen, kenangan, dan emosi yang terus berulang setiap Desember datang.
Jika kalian suka bahas topik musik, tempat hangout seru, lifestyle, dan segala hal yang nyambung banget sama vibe Gen Z dan millennial, langsung aja cek blog evoria.id untuk konten-konten yang asik dan relatable lainnya.



