Single Audiences – Evoria

Stay On The Line (SOTL)


Awal mula dibentuk nya SOTL beranggotakan lima orang di antaranya : Wandy (Vocal), Uncle Ichsan (Guitar), Wendy (Guitar), Agustya (Bass), dan PenkPenk (Drum). Pada Tahun 2012 Wandy, Wendy, dan Agustia mengundurkan diri karena kesibukan pekerjaan mereka sehingga tersisa Uncle Ichsan dan PenkPenk. Tidak berhenti disitu mereka berdua meneruskan dengan cukup banyak kesulitan yang dihadapi terutama pada saat latihan, rekaman, bahkan ada saat adanya jadwal manggung, sehingga pada tahun 2013 menemukan sosok Abel untuk mengubah Format line Up, Uncle Ichsan (Vocal Bass), Abel (Guitar), dan PenkPenk tetap di (Drum), Pada tahun yang sama SOTL mencoba rekaman di studio Sound Of Monkey dengan single yang berjudul BERHARAP SELALU TEMANI disusul dengan singel ke 2 BANGKITKAN SEMANGAT, LEMBARAN BARU dan KUATKAN KEMBALI dengan respon dari pendengar yang cukup baik, namun dalam masa perjalanannya tidak lama ABEL harus di panggil oleh Yang Maha Kuasa karena penyakit yang di deritanya.